Informasi dan Pengumuman Menjadi Penyelenggara Pemilu di Jawa Timur Periode 2024 - 2029

    Informasi dan Pengumuman Menjadi Penyelenggara Pemilu di Jawa Timur Periode 2024 - 2029

    Pasuruan - KPU (Komisi Pemilihan Umum) kabupaten pasuruan gelar press release sosialisasi seleksi calon komisi pemilihan umum kabupaten/kota provinsi jawa timur untuk kota malang, kabupaten malang, kota batu, kota pasuruan, kabupaten pasuruan, dan kota probolinggo, bertempat di gedung kpu kabupaten pasuruan, Jl. Diwet, pogar, kecamatan bangil. Jum'at (8/03/2024)

    Acara di pimpin oleh 5 anggota diantaranya, yuventia prisca (ketua), titin wahyuningsih (sekretaris), herlindah (anggota), mukhammad kholid mawardi (anggota) dan laily ulfiyah (anggota) yang dimulai pukul 10:00 Wib sampai selesai

    Ada tiga hal sosialisasi yang di sampaikan secara langsung oleh yuventia adalah sebagai berikut: dari poin satu, "tahapan pelaksana seleksi calon anggota KPU kabupaten/kota terdiri dari; pengumuman pendaftaran, penelitian administrasi, penetapan hasil administrasi, pengumuman hasil administrasi, seleksi tertulis dan tes psikologi, penetapan hasil seleksi tertulis dan hasil psikologi, masukan dan tanggapan masyarakat, tes kesehatan wawancara, penetapan hasil tes kesehatan dan wawancara, pengumuman hasil tes kesehatan dan wawancara dan penyampaian nama calon anggota kpu kabupaten/kota, " 

    Poin kedua, "persyaratan calon anggota KPU kabupaten/kota dan dokumen yqng harus diajukan pada saat pendaftaran secara lengkap mengacu kepada peraturan KPU No. 4 tahun 2024 tentang seleksi anghota kpu provinsi dan kpu kabupaten kota, " pungkas yuventia

    Poin ketiga di jelaskan oleh wahyuningsih, "waktu pendaftaran berlangsung pada tanggal 8 - 19 maret 2024. Pengajuan berkas dapat diakses melalui sitem informasi anggota kpu dan badan Adhoc (SIAKBA) melalui website htyps://siakba.kpu.go.id, " 

    Poin keempat, "tata cara pengiriman dokumen pendaftaran adalah dokumen digital dapat diunggah melalui SIAKBA, sedangkan dokumen fisik dikirim ke TIMSEL yang beralamat di Hotel Novotel Samator, Jl. Raya kedung Baruk No. 26-28, Surabaya, Jawa Timur, Ruang Argon 1, atau bisa menghubungi (Narahubung) di, 081996632113, " tutup wahyuningsih

    Bergeser Poin kelima di ganti oleh mukhammad kholid mawardi, "keterlibatan aktif masyarakat dengan memberikan saran/masukan terhadap calon anggota kpu kabupaten/kota sangat di harapkan guna mendapatkan calin anggota kpu kabupaten/kota yang kredibel, jujur dan adil. Hal lain bahwa satu kesuksesan seleksi adalah adanya keseimbangan gender dengan keterwakilan perempuan 30 persen, "

    Masih kholid, "Tujuan dari press realease ini untuk memberikan informasi dan pengumuman kepada khalayak warga negara indonesia yang terpanggil untuk menjadi penyelenggara pemilu di jawa timur dengan mengedepankan profesionalis, kejujuran dan keadilan untuk mensukseskan pemilu dan pemilihan, " harapnya. (**)

    pasuruan jatim
    Muhammad haris

    Muhammad haris

    Artikel Sebelumnya

    Operasi Keselamatan Semeru 2024, Satlantas...

    Artikel Berikutnya

    Marhaban Ya Ramadhan 1445 H

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Polri Kolaborasi Dengan Royal Thai Police Tangkap Bandar Narkoba DPO Red Notice di Bangkok, Thailand
    Bareskrim Polri Berhasil Amankan DPO Pengendali Clandestine Lab di Bali Asal Ukraina, Dirtipidnarkoba: Bukti Tegas Perang Melawan Narkoba
    Jajaran Kodam XIV/Hsn di Wilayah Sulsel Berikan Bantuan kepada Korban Banjir
    Kapusjianstralitbang TNI Raih Gelar Doktor dengan Predikat Cumlaude dari Universitas Indonesia
    Hendri Kampai: Main-Main dengan Hukum? Waspada, 'Vigilante Virtual' Tak Pernah Tidur!

    Ikuti Kami